Wednesday 1 October 2014

Kebiasaan Yang Membuat Kita Makin Ahli Dalam Menulis



Skill adalah kemampuan. Jika digabung dengan menulis berarti kemampuan menulis. Apakah kemampuan menulis itu bisa hilang? Ya kemampuan menulis anda bisa hilang jika anda biarkan dalam waktu lama. Jika anda sudah lama tidak menulis atau berlatih menulis maka anda akan hilang kemampuan menulis anda. Seperti saya alami, diibaratkan dengan kemampuan bermain catur. Dulu saya ahli bermain catur, karena tidak dilatih permain catur saya dalam waktu lama. Kemampuan catur saya jadi menurun drastis. Nah begitu pula dengan menulis, jika anda sudah jarang menulis atau tidak menulis sudah lama, maka ketika menulis merasa akan kesulitan lagi. Karena kemampuan menulis anda berkurang akibat tidak berlatih dalam waktu lama. Maka kemampuan menulis itu harus dipelihara dan ditingkatkan dengan cara menulis terus menerus sampai kapanpun juga, setiap saat, di waktu luang maupun sempit kemampuan menulis harus diasah.

Selain belajar menulis terus menerus untuk meningkatkan kemampuan menulis anda, ada beberapa kebiasaan yang mendukung dalam meningkatkan keahlian seseorang dalam menulis. Kebiasaan itu adalah Rajin membaca. Jadi dua kunci utama meningkatkan kemampuan dalam menulis yakni rajin menulis dan membaca.

Membaca bukan hanya menambah perbendaharaan kata atau pengetahuan. Membaca meningkatkan kemampuan menulis, selain menulis itu sendiri. Dengan rajin membaca tulisan orang lain membuat kita mengetahui cara menulis, gaya penulisan, dan yang lebih penting membuat kita tertarik membuat tulisan serupa. Membaca juga seperti sudah disebutkan sebelumnya membuat perbendaharaan kata kita lebih banyak, dan membuat komunikasi kita lewat tulisan menjadi lebih baik.

Rumusnya : Banyak Membaca = Banyak Ide = Banyak Menulis. Jadi jika anda ingin banyak menghasilkan karya tulis maka banyak-banyaklah membaca. Karena dengan membaca banyak ide yang bisa dituliskan. Sebuah skripsi dihasilkan dari banyak membaca buku bahan pustaka sebanyak tujuh puluh buku. Menulis begitu mudah asalkan anda rajin membaca dan berlatih terus menerus menulis. Jangan biarkan satu haripun tanpa anda gunakan untuk membaca dan menulis. Sesudah membaca lalu menulis, maka terbitkan tulisan anda menjadi buku. Pasarkan pada penerbit nasional niscaya jika best seller anda akan kaya raya, seperti JK Rowling. Percayalah ! sesuatu yang besar terjadi dari mulai ketidak percayaan. Lakukan hal-hal kecil menjadi besar niscaya akan menjadi besar berikut pula anda. Selamat membaca dan menulis. Mudah-mudahan kesuksesan menunggu anda di suatu waktu.amin!

No comments:

Post a Comment